Vermaelen: Arsenal Bisa Menangi Segalanya

Sejauh ini Arsenal masih mampu mempertahankan bintang-bintang mereka dari jarahan klub-klub lain. Di beberapa musim sebelumnya, Arsenal harus merelakan pemain-pemain kunci mereka. Musim ini hanya Robin van Persie saja yang terancam hengkang.
Jika akhirnya Van Persie pergi sekalipun, Arsenal telah menyiapkan pengganti pada diri Olivier Giroud dan Lukas Podolski. Hal itu membuat Thomas Vermaelen yakin bahwa Arsenal mampu meraih prestasi yang lebih baik musim ini.
"Saya tahu Arsenal saat ini banyak dihujani kritik. Namun target utama kami adalah menjaga semua pemain agar tetap fit. Jika kami bisa melakukannya, maka kami berpeluang besar bisa memenangkan segalanya," ucap Vermaelen.
Vermaelen juga mengatakan bahwa dirinya tumbuh dengan melihat permainan atraktif Arsenal. Dan hingga saat ini, Vermaelen masih merasa nyaman dengan perannya di lini belakang Arsenal.
Di Arsenal, menurut Vermaelen, semua pemain mendapatkan kesempatan untuk terlibat dalam permainan. Seorang bek seperti dirinya tak melulu harus menunggu serangan lawan. Vermaelen merasa puas karena strategi semacam itulah yang selalu diinginkannya.